Thursday, February 2, 2017

Valentino Rossi Bungkam Soal Lubang Udara di Fairing Motor

Valentino Rossi Bungkam Soal Lubang Udara di Fairing Motor
SEPANG - Motor yang ditunggangi Valentino Rossi dan Maverick Vinales tampil beda di sesi tes kedua MotoGP yang berlangsung di Sirkuit Sepang Selasa (31/1/2017).
Motor Movistar Yamaha yang ditunggangi Valentino Rossi dan Maverick Vinales diam-diam tetap menggunakan winglet meski sekarang lebih tepat disebut sebagai lubang udara.
Namun jika musim lalu winglet berada di luar bodi motor, maka inovasi dilakukan oleh Yamaha.
Winglet yang hadir di motor Rossi dan Vinales bukan berada di luar badan motor melainkan di dalam badan motor.
Hal itu pun membuat bagian bawah motor yang ditunggangi oleh keduanya sedikit lebih menonjol.
Jika dilihat baik-baik, ada dua winglet yang berada di dalam bodi motor Movistar Yamaha.
Usai sesi tes yang berlangsung selama delapan jam Rossi dan Vinales pun langsung ditanyai terkait winglet yang "ngumpet" itu.
Lubang udara yang menyatu dengan fairing di motor baru Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo.
Lubang udara yang menyatu dengan fairing di motor baru Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo.
Namun keduanya tak banyak bicara terkait adanya winglet yang tersembunyi di motor mereka.
Tim Movistar Yamaha melarang keduanya berbicara terkait winglet yang ada di motor mereka.
Namun Valentino Rossi menyebut jika winglet yang ada di motornya sangatlah indah.
"Saya mencoba fairing baru tapi saya tidak diperkenankan bicara apa-apa," ungkap Vinales dikutip dari Crash.
"Mereka meminta saya tidak bicara apa-apa terkait winglet, tapi itu indah."
Lubang udara yang menyatu dengan fairing di motor baru Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo.
Lubang udara yang menyatu dengan fairing di motor baru Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo.
MotoGP melarang penggunaan sayap atau winglet di badan motor yang digunakan para pebalap musim ini.
Sayap atau winglet itu dianggap berbahaya jika terjadi duel sengit di dalam lintasan. 

No comments:

Post a Comment